Blog
9 Profesi Bergengsi di Industri Video Game yang Bisa Jadi Pekerjaan Masa Depan Kamu
- February 27, 2020
- Posted by: IDS | International Design School
- Category: Articles
Bicara soal game, pasti kata-kata yang terlintas di benak kamu pertama kali adalah “fun”. Main game emang seru bangat, apalagi saat ini dunia game sedang berkembang pesat. Tapi sebagai pecinta games, pernah nggak sih terbesit dalam benak untuk bekerja di bidang yang “fun” ini? Pasti seru kan kalau kamu bisa mengetahui detail proses pembuatan sebuah game?
Nah, kalau kamu punya cita-cita menekuni profesi sebagai pembuat game atau game developer. Nggak ada salahnya untuk memahami berbagai jenis profesi yang ada dalam bidang ini. Simak yuk!
- Game Programmer
Game programmer adalah seseorang yang memiliki peran untuk menggunakan bahasa pemrograman untuk menggabungkan aset-aset yang dibuat oleh sang artist menjadi sebuah game. Bahasa pemrograman tersebut telah lebih dulu dibuat dan desain oleh seorang Game Designer.
- Game Designer
Game designer ini adalah seseorang yang bertanggung jawab untuk merumuskan unsur fun serta menarik dalam sebuah game yang akan dibuat. Selain itu, ia juga berkewajiban untuk membuat keseluruhan desain game, dan kemudian menuliskan ide pada game design document. Tak hanya itu, sebagai seorang game designer, ia juga memiliki tanggaung jawab agar visi yang dibangun tentang sebuah game tetap sama dan melakukan beberapa penyesuaian selama tahap produksi berlangsung.
- Artist
Sesuai dengan namanya, artist memiliki tugas untuk memproduksi segala jenis aset yang akan digunakan di dalam game. Aset di dalam studio game adalah komponen yang digunakan ke dalam game meliputi gambar, sound, background, dan lain-lain.
- Game Writer
Game writer adalah seseorang yang bertugas membuat cerita utuh dalam sebuah game. Termasuk di dalamnya dialog-dialog game, serta membantu game designer untuk menyusun game design document.
- Musisi atau Audio Engineers
Ini mungkin salah satu profesi yang kurang begitu terkenal dalam dunia gaming. Padahal dalam produksi game dan media apapun pasti selalu membutuhkan musik. Profesi ini menggunakan komputer dan instrumen listrik untuk membuat soundtrack untuk video game. Mereka juga memiliki tugas untuk memberikan suara pada karakter yang ada pada game, membuat sound effect, serta merekam musik background.
- Animator
Animator nggak jauh beda dengan artist, profesi ini adalah bagian integral dalam tim pembuatan sebuah game. Hadirnya seorang animator membuat video game hadir lebih nyata dan hidup. Menggunakan perangkat lunak khusus, animator membuat rangkaian gambar yang membentuk gambar dalam permainan video, termasuk karakter dan lingkungan.
- Video Game Testers
Video game tester memiliki tanggung jawab untuk memberikan Quality Assurance (QA) atau jaminan kualitas bagi perusahaan yang memproduksi video game. Mereka memastikan bahwa game berfungsi dengan benar, dan instruksi serta dokumentasi jelas. Mereka mengidentifikasi masalah dan bug dan melaporkan temuan mereka kepada desainer dan developer.
- Penerjemah
Penerjemah memiliki tugas untuk mengkonversi dialog karakter ke bahasa lain. Penerjemah mengubah instruksi dan dokumentasi lain dari bahasa aslinya ke bahasa lain yang lebih umum digunakan. Pekerjaan mereka adalah apa yang memungkinkan perusahaan memasarkan game ke pasar internasional.
- Technical Support Specialists
Profesi ini adalah penyambung antara perusahaan pembuat game dan user. Mereka nantinya akan membantu para user game untuk menyelesaikan masalah-masalah terkait pengoperasian game dan juga peralatan terkait. Mereka jugalah yang akan menjawab berbagai pertanyaan seputar game yang dibuat melalui sambungan telepon, chat online, dan email.
SOURCE: 1 2