Blog
“I’m Fine, Thank You” Film Karya Mahasiswa Film IDS yang Menang Galaxy Movie Studio
- December 11, 2020
- Posted by: ids
- Category: Articles
Mahasiswa Film IDS berhasil menyabet salah satu penghargaan di Galaxy Movie Studio 2020 tahun ini. Ada empat pemenang kategori People’s Choice, Best Picture, Best Cinematography dan Best Screenplay dalam award ini.
Kategori People’s Choice disabet oleh Kenza Luthfiani dengan film berjudul “Pulang ke Rumah”. Dian Sastro sebagai salah satu juri menyampaikan sendiri penghargaan ini kepada Kenza. Untuk pemenang kategori Best Picture diperoleh Rezy Junio Bernessa dengan karyanya yang berjudul “Lovers Trouble”.
Lukman Sardi juga mengumumkan untuk pemenang kategori Best Cinematography yang dibawa pulang oleh Hasna Rafida Sari lewat filmnya yang berjudul “Bersua Tak Seirama”.
Sedangkan untuk pemenang kategori Best Screenplay diumumkan oleh Nia Dinata selaku juri dalam penghargaan ini. Kategori ini dimenangkan oleh Jeremy Teja Sanger dengan karyanya “Im Fine, Thank You”. Film ini merupakan garapan dari mahasiswa IDS College loh!
Miranda Warokka selaku direktur Mobile Marketing dan IT Samsung Electronic Indonesia menuturkan bahwa mereka mengapresiasi film pendek sebagai bentuk ekspresi. Dimana mereka ingin mendorong kreator muda untuk membuat konten dengan semangat: now everybody can create their own video. Miranda juga berharap dengan adanya kesempatan ini bisa menginspirasi dan menghasilkan karya berkualitas melalui ponsel yang selalu ada di genggaman.
Sebelum para peserta memproduksi film mereka masing-masing, lebih dulu diselenggarakan sebuah workshop kepada para 10 finalis terpilih. Workshop ini dilakukan oleh pihak Samsung Galaxy Movie Studio. Di dalam acara workshop tersebut, peserta diajak untuk belajar banyak tentang dunia perfilman bersama para pelakon sineas Indonesia seperti Ernest Prakasa, Gina S, Noer, Yandy Laurens hingga Lala Timothy.
Congrats untuk para pemenang! Jika kamu ingin terjun dalam industri film dan menjadi seorang sineas sukses seperti Jeremy, yuk join kelas film di IDS Education!