Blog
5 Prediksi Film Anime Jepang yang Wajib Kamu Tunggu Tahun 2021 Ini!
- April 17, 2021
- Posted by: IDS Education
- Category: Articles
Anime maniac atau kamu yang punya passion kuliah animasi pasti bakal girang banget saat tahu bahwa tahun 2021 ini Jepang banyak merilis anime-anime kerennya di layar lebar. Bukan tanpa sebab, pandemi yang berlangsung sejak tahun 2020 lalu membuat jadwal rilis film jadi tertunda sehingga diagendakan untuk tayang tahun ini. Selain itu, banyak juga film baru yang memang sudah dijadwalkan rilis tahun 2021, salah satunya adalah film dari Studio Ghibli.
Penasaran film anime apa aja yang bakal rilis tahun ini? Cuss baca sampai habis!
Daftar Isi
1. Yuri!!! On Ice the Movie: Ice Adolescence
Wah siapa nih yang nunggu Yuri!!! On Ice the Movie? Meski belum banyak informasi yang terungkap, namun poster dan video traiter dari anime ini sudah dipublikasikan. Film garapan Sayo Yamato ini diprediksi akan rilis pada tahun ini, namun belum disebutkan detail tanggal penayangannya. Sebelumnya Yuri!!! On Ice the Movie? ditunda penayangannya sejak tahun 2019 dan 2020.
2. Earwig and the Witch
Earwig and The Witch merupakan film terbaru dari Studio Ghibli yang diprediksi akan rilis tahun ini. Earwig and The Witch bercerita tentang seorang yatim piatu yang diadopsi oleh penyihir dan dibawa ke sebuah rumah yang penuh misteri dengan suasana magis. Dikabarkan film ini sudah pernah tayang perdana di salah satu stasiun TV Jepang pada 30 Desember tahun lalu, namun akan rilis lagi dalam bahasa inggris.
3. Inu-Oh
Film ini menceritakan tentang seorang anak laki-laki yang seluruh tubuhnya terbungkus kain dan bertemu dengan anak laki-laki buta bernama Tomona yang merupakan seorang pemain alat musik biwa. Mereka kemudian bekerja sama untuk memulai sebuah bisnis hingga akhirnya mereka mengenal satu sama lain dengan lebih dalam dan belajar tentang mencapai sesuatu yang indah meskipun sedang dalam keadaan yang sulit. Inu-Oh merupakan film garapan Masaaki Yuasa yang dijadwalkan rilis pada tahun 20201 ini. Sebelumnya Masaaki Yuasa terkenal akan karyanya seperti Ride Your Wave, Japan Sinks:2020 dan Keep Your Hands Off Eizouken.
4. BELLE
Belum terlalu banyak informasi mengenai film satu ini, namun alur cerita dari BELLE akan berpusat pada dunia U, yang merupakan dunia online dimana terdapat lebih dari lima milyar manusia yang tinggal di dalamnya. Film ini dijadwalkan akan rilis pada tahun 2021 ini. BELLE disutradarai oleh Mamoru Hosoda yang sebelumnya pernah menyutradarai film Mirai no Mirai, Summer Wars dan Digimon Adventure Movie.
5. My Hero Academia: Third Movie
Buat kamu para fans My Hero Academia, film ketiganya akan hadir di tahun ini loh! Dilansir dari IMDb, My Hero Academia: Third Movie akan rilis pada tahun 2021 setelah kedua film sebelumnya rilis dengan judul My Hero Academia: The Heroes dan My Hero Academia: Heroes Rising. Hanya ada informasi tentang teaser image yang telah dipublikasikan. Dalam poster tersebut ditunjukkan karakter Midoriya, Bakugo, dan Todoroki disertai dengan kalimat “He will meet ‘The Three Musketeers’” atau “Dia akan bertemu dengan Three Musketeers”.
Itulah lima daftar prediksi film anime Jepang yang akan rilis tahun ini. Anime mana nih yang kamu tunggu-tunggu jadwal rilisnya?
Baca Juga : Manganya Dapat Banyak Penghargaan, “Fumetsu no Anata e” Akan Rilis Versi Anime-nya Bulan April
Nah, buat kamu yang bukan hanya penikmat anime tapi pengen tahu gimana proses pembuatan dibalik layarnya. Mending ambil short course Digital Animation di sekolah animasi IDS aja!