Postal Address:
Phone:
Skype:
Email:
Web:

About Rusdy Rukmarata

Rusdy Rukmarata merupakan koreografer lulusan London Contemporary Dance School, Inggris. Di sana ia belajar dari maestro-maestro dunia tari seperti Jane Dudley, Ronald Emblen, and Nina Fonaroff. Sebelumnya, ia juga pernah belajar tari tradisional bersama I Made Suteja, Katijo, dan Mohammad Supriyatin, serta belajar tari balet dengan Linda Karim, Sunny Pranata, Farida Oetoyo, Margie Kalhorn, dan Rudy Wowor. Rusdy juga pernah menempuh pendidikan formal di Jurusan Sastra Indonesia, Universitas Indonesia. 

Tahun 1994, Rusdy memperoleh penghargaan “Citra Karya Persada” atas prestasinya di bidang sosial budaya. Tahun 1996 ia mendirikan Eksotika Karmawibhangga Indonesia (EKI) Dance Company dan hingga saat ini menjabat sebagai direktur artistik. Pada tahun 2015, ia terpilih sebagai Komite Tari Dewan Kesenian Jakarta dan menjabat sampai tahun 2018.