Blog
3 Alasan Kenapa Kamu Harus Nonton Series Superhero Netflix “Jupiter’s Legacy”
- May 10, 2021
- Posted by: IDS Education
- Category: Articles
Serial komik terkenal tentang Union of Justice – sekelompok old-school superheroes yang akan berjuang berbagai permasalahan modern – diadaptasi dalam bentuk live action dengan judul Jupiter’s Legacy ini akan ditayangkan di Netflix. Deretan aktor yang membintangi film tersebut adalah Josh Duhamel, Ben Daniels, dan Leslie Bibb. Nama-nama ini tentunya sudah tak asing lagi didengar oleh moviegoers atau kamu yang sedang kuliah film.
Jupiter’s Legacy akan tayang perdana pada 7 Mei 2021 ini, dimana trailernya sudah lebih dulu dipublikasikan pada 8 April 2021 lalu. Salah satu penyebab mengapa serial ini menarik tak lain karena tema yang diangkat masih seputar superhero.
Daftar Isi
Plot Jupiter’s Legacy
Dari trailer dan spoiler yang muncul, “Jupiter’s Legacy” menceritakan tentang Superhero generasi pertama yang telah menjaga dunia selalu aman hampir satu abad. Kemudian anak-anak para superhero ini harus menjaga cita-cita mulia mereka dan datang ke sebuah pulau. Sayangnya mereka buta, tidak tahu harus melakukan apa untuk mendapatkan kekuatan. Akhirnya mereka memutuskan untuk mencari tahu bagaimana kehidupan orang tua mereka yang notabennya adalah superhero saat masih kecil.
Alasan Kenapa Jupiter’s Legacy Harus Kamu Tonton
1. Kostum superhero klasik berjubah.
“Jupiter’s Legacy” adalah series superhero yang dipenuhi adegan action namun dengan bumbu drama keluarga, dimana anak-anak (Andrew Horton dan Elena Kampouris) sang superhero merasa kesal dengan label superhero yang dimiliki orang tuanya, Utopian (Duhamel) dan Lady Liberty (Leslie Bibb). Salah satu yang menarik di series ini adalah kostum superhero klasik yang akan kamu temukan di film-film lawas superhero, yaitu jubah ala Superman.
2. Plot yang disajikan berlapis.
Bersamaan dengan plot utama yang melihat anggota Union berselisih tentang apakah mereka memiliki kode etik yang ketinggalan jaman (nggak boleh membunuh atau ada campur tangan pemerintah), kamu akan dibawa melihat kilas balik ke era 1920-an dan 30-an tentang bagaimana kisah asal tim ini mencapai kekuatan super mereka.
Baca Juga : Paradise Hills, Film Fantasi Sains yang Indah Karya Alice Waddington
3. Kebaikan VS kejahatan nggak selalu hitam dan putih.
Dalam putaran awal, terungkap bahwa salah satu anggota Union telah pergi to dark side… tetapi justru ia sebenarnya lebih tertarik melayani kebaikan yang sesungguhnya daripada hanya sekedar disebut sebagai orang baik.
Setelah membaca sekilas sinopsi dan juga alasan mengapa series ini harus ada di watchlist, kamu pasti penasaran bagaimana proses pembuatan di balik layar film ini, bukan? Jawab rasa penasaran kamu dengan mengambil kursus film, kuliah film atau sekolah film di International Design School. Program Digital Film & Media Production akan memberikan kamu pengetahuan teknis dan pengalaman praktis seputar dunia perfilman.