Blog
Informasi Forum Film di Jakarta
- July 9, 2015
- Posted by: IDS | International Design School
- Category: Articles
Bagi para pelajar maupun mahasiswa, nonton film itu merupakan makanan sehari-hari. Biasanya, weekend dihabiskan menonton film terbaru di bioskop atau di rumah teman. Kehadiran forum film di Indonesia sangat menyeggarkan untuk segala kalangan, di forum film, kita bisa membahas film yang ditonton, bertukar pendapat dan mengupas lebih dalam film tersebut.
Berikut adalah daftar forum film informasi terbesar di Jakarta
Kineforum
Kineforum adalah bioskop di Jakarta yang menawarkan beragam program film sekaligus diskusi tentang film, film yang diputar adalah film yang bisa menjadi alternatif tontonan bagi publik, mulai dari film klasik, kontemporer sampai film-film dari non arus utama.
Lokasi: Taman Ismail Marzuki, Cikini
Pantau di https://kineforum.org atau Twitter @kineforum
Paviliun 28
Terletak di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Paviliun 28 adalah ruang yang biasa dipakai untuk nonton film-film bersama, yang membuatnya tambah unik adalah tempat ini dipakai untuk berbagai macam hal, dari toko bunga sampai tempat pameran.
Pantau di https://paviliun28.com atau Twitter @paviliun_28
Forum Movies Kaskus
Situs forum komunitas maya terbesar di Indonesia ini tidak lengkap bila tidak memiliki forum film sendiri. Forum film ini benar-benar lengkap, karena selain forum film nasional, ada juga forum untuk indie filmmaker.
https://www.kaskus.co.id/forum/11
https://twitter.com/KaskusFovies
Bicara Film
Seperti Kaskus Movies, Bicara Film juga merupakan forum digital yang aktif di Twitter, dan informasi seputar film yang mereka suguhkan selalu menarik.
https://twitter.com/bicarafilm
Moviegoers Indonesia
Seperti namanya, Moviegoers Indonesia rajin mengajak khalayak untuk NoBar (nonton bareng) dan diskusi film, bergabung dengan mereka juga gampang, cukup follow akun twitter dan like fanpage Moviegoers Indonesia, kamu bisa ikut nonton bareng mereka. Yuk di follow di https://twitter.com/moviegoersID dan juga cek situs mereka di moviegoersindonesia.com
Kamu suka nonton film? Kenapa tidak mulai membuat film karya kamu sendiri? Gabung dengan program Film Foundation di International Design School (IDS) yang menawarkan kesempatan untuk belajar film dalam waktu singkat.
[button link=”https://www.idseducation.com/ids-programs/college/digitalfilmmedia/” type=”big” color=”red” newwindow=”yes”] Ingin meneruskan kuliah di bidang film? IDS membuka program Digital Film & Media Producation untuk mereka yang ingin melanjutkan sekolah di bidang film. Klik di sini untuk informasi lebih lanjut.[/button]
Photo: Weird movie watching by Stephanie Watson is licensed under Attribution 2.0 Generic (CC BY 2.0)