Blog
Mengenal Lebih Jauh Tentang Kedutaan Besar Australia
- April 29, 2014
- Posted by: IDS | International Design School
- Category: Articles
Kantor kedutaan besar Australia di Indonesia terletak di Jalan H.R. Rasuna Said Kav C 15-16, Jakarta Selatan. Duta besar Australia sendiri untuk Indonesia adalah Greg Moriarty. Greg merupakan pejabat senior Departemen Luar Negeri dan Perdagangan (DFAT) Australia. Sebelum menjadi duta besar Australia, Greg adalah Asisten Pertama Sekretaris, Divisi Konsular Diplomasi Publik dan Urusan Parlemen, dan Asisten Sekretaris, Cabang Parlemen dan Media.
Greg memiliki pengalaman luas di DFAT dan sebelumnya bertugas di luar negeri sebagai duta besar Iran. Sebelum bertugas di Indonesia dia bertugas di Papua Nugini, dan juga sebagai Perunding Senior untuk Kelompok Pengawas Perdamaian Bougainville.Beliau memperolah gelar Sarjana Seni dari University of Western Australia. Sedangkan gelar Magisternya untuk Kajian Strategis dan Pertahanan diperoleh dari Australian National University. Saat ini beliau sudah menikah dan dikaruniai dua orang anak.
Selain menjalankan misi politik, dan diplomatic kedutaan besar Australia juga menjembatani kegiatan pendidikan yang melibatkan Indonesia dan Australia. Beberapa kegiatan dibidang pendidikan yang rutin dijembatani oleh kedutaan besar Australia adalah Australian Awards. Beasiswa Australia Awards ditujukan untuk warga Indonesia yang memiliki potensi besar untuk mendorong pembangunan di berbagai sektor termasuk pengembangan ekonomi, pendidikan, kesehatan, tata kelola pemerintahan, dan manajemen lingkungan.
Beasiswa Australia Awards menyediakan kesempatan bagi para individu untuk menuntut ilmu strata 2 dan 3 yang diakui secara internasional dari universitas Australia dan memperoleh kesempatan untuk mengejar karir guna menghadirkan sesuatu yang berbeda. Beasiswa Australia Awards telah diberikan oleh Pemerintah Australia selama lebih dari 60 tahun sebagai bagian inti dari program kerjasama pembangunan Australia di Indonesia. Penerima beasiswa nantinya akan memiliki kesempatan belajar dan pengalaman hidup selama berada di Australia. Selain itu mereka juga akan mendapat mendapatkan keterampilan dan pengetahuan untuk memajukan pembangunan sosial dan ekonomi di Indonesia. Beasiswa Australia Awards telah diberikan oleh Pemerintah Australia selama lebih dari 60 tahun sebagai bagian inti dari program kerjasama pembangunan Australia di Indonesia. Beasiswa ini sudah mulai dibuka pada tanggal 1 Februari kemarin.
Selain pemberian beasiswa, Kedutaan Besar Australia juga menyediakan konselor untuk Australian Education International (AEI) yang merupakan hasil prakarsa dari Pemerintah Australia di bawah Departemen Inovasi, Industri, Sains, Riset dan Pendidikan Tinggi (DIISRTE). AEI berupaya meningkatkan kerjasama di bidang kebijakan-kebijakan strategis, peraturan dan undang-undang serta hubungan antar pemerintahan di sektor pendidikan internasional. AEI memfasilitasi kerjasama penelitian antar lembaga dengan mendukung hubungan tingkat tinggi antara akademisi dan institusi.
Kamu berencana untuk kuliah di Australia? Kamu bisa ikutan International Pathway Program dari IDS | International Design School, lho! Program ini merupakan solusi untuk kamu yang ingin melanjutkan kuliah di Australia dengan biaya hemat dan terjangkau. Untuk program ini, IDS bekerjasama dengan dua universitas terbaik di Australia, yaitu Griffith University dan JMC Academy.
Sumber : 1 2
Mau Melanjutkan Studi di Australia? Ikut International Pathway Program dari IDS Saja!