Blog
Peralatan Membuat Film
- July 3, 2015
- Posted by: IDS | International Design School
- Category: Articles
Peralatan itu penting hukumnya buat kamu yang sedang belajar membuat film. Bagi yang baru saja masuk ke dunia perfilman atau berminat, mahasiswa perfilman atau bukan, pastinya ada peralatan-peralatan yang akan kamu perlukan kedepannya dalam membuat film untuk tugas maupun projek personalmu, karena walaupun kampus atau temanmu dapat meminjamkan, gimana kalo kamu mau latihan mengambil shot? Berikut adalah peralatan yang kamu perlukan untuk membuat film:
Peralatan merekam: Camcorder atau Kamera DSLR?
Peralatan membuat film yang wajib kamu miliki pertama adalah camcorder atau kamera. Bila kamu lebih memilih camcorder, pastikan camcorder yang akan kamu beli memiliki jack untuk microphone, jack untuk headphones, frame rate bervariasi, kontrol manual dan fitur full HD video. Tidak lupa juga, cek ukuran sensornya, resolusi rekaman yang dihasilkan dan kapasitas memorinya. Tipe camcorder yang kamu pilih pun juga menentukan skill seperti apa yang ingin kamu fokuskan dahulu, misalnya pada Canon Vixia HF R500, camcorder ini tidak akan membantumu dalam melatih skill manual focusing karena tidak ada fitur tersebut, tapi dapat menghasilkan rekaman HD yang indah untuk kamu tingkatkan skill editingmu. Untuk latihan dalam fokus dan zoom, seperti zooming in dan zooming out, camcorder seperti dari Panasonic, Samsung, Sony dapat menjadi pilihan karena range harganya lebih banyak dari yang pemula sampai pro.
Sony HVR Z1E Camcorder for Hire by AV Hire by AV Hire London is licensed under Attribution 2.0 Generic (CC BY 2.0)
Jangan lupa ya, semakin besar ukuran sensor, semakin banyak data yang dapat ditangkap dan direkam oleh camcorder. Karena itu maka ruang memori akan semakin cepat terpakai, dan mengambil waktu lebih lama dalam mengtransfer file ke komputermu.
Kamera DSLR
Nah sedangkan kamera DSLR dapat memberikan keuntungan-keuntungan dalam membuat film yang camcorder tidak dapat tawarkan, seperti depth of field yang lebih fleksibel dan juga hasil yang lebih terlihat seperti film.
Microphone
Kamu bisa menggunakan shotgun microphone, lavalier microphone dan digital voice recorder sebagai bagian dari peralatan soundmu. Perlengkapan seperti directional microphone yang akan mengambil suara langsung dari yang di depan dan menghilangkan noise di sekitarnya, sedangkan lavalier microphone adalah tipe microphone yang ditempel di baju. Digital voice recorder biasanya direkomendasi untuk rekaman indoor, karena dibutuhkan output level yang baik untuk menghilangkan noise yang dapat terekam bila merekam outdoor.
Sony ECM-CG50 shotgun microphone dedicated for video-capable Alpha cameras by SkywalkerPL is licensed under Attribution 3.0 Unported (CC BY 3.0)
Menggerakan dan Mendukung Kamera
Bila tanganmu dapat merekam dan stabil dalam menggengam kamera maupun camcorder, maka tidak membutuhkan tripod atau peralatan lain untuk mendukung kameramu. Ada juga stabiliser namun cenderung mahal. Namun tripod tetap merupakan sebuah investasi yang diperlukan, karena tidak semua situasi membuat film bisa diambil dengan menggunakan tangan.
Vinten Pro touch 5 Tripod for Hire by AV Hire London is licensed under Attribution 2.0 Generic (CC BY 2.0)
Lighting
Dalam halnya lighting, peralatan itu perlu dan tidak perlu karena banyak yang memakai sinar matahari sebagai cahaya utama. Perlu ada key light, fill light dan back light. Key light adalah cahaya utama yang akan kamu gunakan untuk menerangi scene atau adegan dalam film kamu, fill light digunakan untuk mengisi bayangan-bayangan yang ada, dan back light digunakan untuk memberikan dimensi, memisahkan objekmu dari backgroundnya.
Jangan lupa juga memory card yang sesuai dengan camcorder/kameramu, lakban, spidol dan juga komputer berisi software editing untuk mengedit rekaman-rekamanmu. Selamat bereksperimen!
Ingin menjadi sutradara professional? Yuk belajar di Sekolah Film IDS!
Source 1 2 3
Image “Students shooting a project on the on-campus film set called “The Mexican Village” by Cinema man is licensed under Public Domain
[button link=”https://www.idseducation.com/ids-programs/college/digitalfilmmedia/” type=”big” color=”red” newwindow=”yes”] Ingin Terjun Di Dunia Perfilman? Bisa menghasilkan karya film sendiri? Yuk Belajar di Sekolah Film IDS! Klik Infonya Disini[/button]