Blog
Suka Anime? Berikut 5 Jenis Animasi yang Wajib Kamu Tau!
- October 23, 2020
- Posted by: ids
- Category: Articles
Apakah kamu adalah pecinta animasi? Animasi seperti apakah yang kamu tahu? Jangan-jangan kamu hanya mengetahui animasi sebatas film kartun dan anime saja? Jangan salah! Ternyata jenis anime sangat beragam, berikut 5 jenis animasi ini yang wajib kamu tahu!
1. Traditional animation
Ini adalah kategori awal dari animasi, kamu mungkin akan menyebutnya sebagai animasi 2D meskipun sebenarnya animasi 2D berada di kategori yang berbeda. Animasi tradisional atau traditional animation biasanya disebut juga sebagai cell animation, yang merupakan salah satu bentuk animasi paling lama. Dimana animator membuat animasi per urutan seperti yang mereka lakukan pada saat awal membuat animasi Disney.
Jika kamu pernah melihat gambar pada buku flip kamu akan paham yang dimaksud. Jadi gambar akan dibuat dengan urut satu persatu hingga akhirnya akan menghasilkan gambar yang bergerak ketika buku digerakkan secara cepat. Traditional animation berisi dengan gambaran tangan yang disebut frames. Jaman dulu, menggambar dilakukan pada meja besar dengan lampu yang merupakan meja drafting dengan cahaya besar di tengahnya, dimana animator menggambar sequence di atasnya. Cahaya lampu memungkinkan animator untuk melihat gambar sebelumnya melalui kertas.Â
2. 2D Vector based animation
Jika berbicara tentang animasi 2 dimensi berarti tentang animasi berbasis vektor, yang dapat dibuat melalui Flash. Gaya ini menjadi sangat populer dalam sepuluh tahun belakangan ini. Dimana banyak orang yang bisa membuatnya karena teknologi yang mulai memadai. Flash murah dan mudah digunakan sebagai sebuah program animasi berbasis vektor yang ada. Animasi ini dibuat dengan cara frame to frame, dimana animator memiliki pilihan membuat rings untuk karakter, dan kemudia menggerakkan bagian tubuh secara individual daripada harus menggambar karakter yang sama lagi dan berulang lagi. Banyak fitur yang bisa membantu pemula untuk membuat aplikasinya sendiri disini. Terlebih lagi kepada mereka yang tidak terlalu bisa menggambar.Â
3. 3D computer animation
Ini adalah salah satu jenis animasi yang paling umum saat ini. Animasi 3D bekerja dengan cara yang sangat berbeda daripada traditional animation. Keduanya membutuhkan pemahaman tentang prinsip yang sama, pergerakan dan komposisi. Jika kamu dulu hanya membutuhkan untuk menjadi amazing draftsman maka kamu mungkin bisa membuatnya di sebuah foto aplikasi. Namun tidak dengan animasi 3D. Animator menggerakkan karakter dalam program 3D dengan kontrol spesial yang telah disambungkan pada setiap bagian seperti tangan, alis, bibir dan lainnya. Animator 3 dimensi mungkin akan menghabiskan kebanyakan waktunya untuk melihat curvenya. Tidak seperti traditional application badan karakter selalu tersedia, dan harus selalu dipertimbangkan. Meskipun sebuah karakter 3D terlihat diam saja pasti selalu ada tanda bahwa ada kehidupan di alamnya dan ini tidak bisa digambarkan lewat animasi 2D.
4. Motion graphics
Ini masih termasuk dalam animasi meskipun berbeda dengan jenis animasi lainnya, karena sebagian besar bukan merupakan sebuah karakter atau sebuah cerita. Ini adalah grafik elemen atau teks yang bergerak yang biasanya digunakan untuk promosi atau iklan.
5. Stop motion
Merupakan jenis animasi yang unik karena mengkombinasikan live action dalam membuat film dengan prinsip animasi tradisional. Stop motion dilakukan dengan mengambil foto dari sebuah objek, dan menggerakannya sedikit demi sedikit dan mengambil foto. Proses dilakukan berulang kali dan ketika foto dimainkan satu sama lain memberikan ilusi sebuah gerakan.Â