Pahami 5 Komponen dalam 3D Modelling
3D Modelling adalah proses untuk menciptakan objek 3D yang ingin dituangkan dalam bentuk visual nyata, baik secara bentuk, tekstur, dan ukuran objeknya. Pengertian lainnya adalah sebuah teknik dalam komputer grafis untuk memproduksi representasi digital dari suatu objek dalam tiga dimensi (baik benda mati maupun hidup).
3D Modelling memiliki beberapa komponen yang perlu kalian tahu dan pahami. Selain itu, ada juga teknik-teknik yang biasa digunakan. Apa saja? Berikut selengkapnya!
Komponen 3D Modelling
Berikut ada 5 macam komponen yang perlu kamu tahu sebelum membuatnya.
1. Vertex
Vertex merupakan titik sudut dalam membuat objek 3D. Gabungan vertex dapat membentuk edge. Oleh karena itu, vertex disebut juga sebagai komponen dasar.
2. Edge
Edge merupakan gabungan dari vertex yang dapat membentuk sebuah polygon tertutup. Untuk membentuk sebuah objek dapat dilakukan modifikasi garis edge tersebut.
3. Face
Gabungan face membentuk sebuah polygon. Face terbentuk dari gabungan vertex dan edge. Face juga merupakan elemen-elemen kecil berbentuk bidang segitiga.
4. Polygon
Polygon terbentuk dari gabungan vertex, edge, dan face. Polygon dapat berbentuk segitiga, segilima, segiempat, dan lain-lain. Polygon disebut juga sebagai bidang tertinggi dan bidang persegi banyak pada permukaan objek yang dibatasi oleh beberapa edge.
5. Element
Kelompok polygon yang saling terhubung.
Buat kalian yang masih bingung dan mau belajar lebih lanjut seputar 3D Modelling dan animasi lainnya. Yuk belajar di IDS. Kamu akan belajar mengenai animasi sampai menjadi animator yang hebat.!