Blog

BAGIKAN

Pengertian Fine Art Photography

Fine Art Photography

Kalau sebelumnya kita sudah membahas macam-macam genre fotografi, kali ini kita mau membahas salah satu genre dari fotografi.Genre foto tersebut adalah Fine Art Photography. Kalau dengar genre ini pasti yang pertama kali terfikirkan adalah seni fotografi. Tidak salah memang tapi tidak hanya sekadar seni yang terkandung di dalamnya.

Fine Art Photography atau bahas lainnya adalah Art Photography ini memiliki artian adalah cabang fotografi yang lebih menitikberatkan nilai estetika dan intelektual dalam karya-karyanya. Jadi selain indah foto tersebut juga mengandung arti. Foto yang ada pada sebuah foto Fine Art dikenal sebagai salah satu foto yang sulit dimengerti. Memang benar karena tidak semua orang dapat menerjemahkan suatu foto.

Fine Art Photography

Art Photography diciptakan oleh seorang fotografer sesuai dengan visi dari seorang fotografer itu sendiri. Fotografi ini berlawanan dengan fotografi representasional, seperti photojournalism yang menyajikan visual documenter subjek dan peristiwa tertentu. Biasanya digunakan untuk mengiklankan suatu produk atau jasa tetapi tak jarang Fine Art digunakan untuk menceritakan suatu seni murni yang ditemukan oleh seorang fotografer. Fine Art akan sering kita jumpai di museum atau gallery.

Dalam membuat sebuah foto Fine Art ada 3 elemen besar yang sangat penting yaitu, mata, otak dan kamera yang saling berkaitan. Seseorang dikatakan mengerti Fine Art ketika ia sudah mengerti suatu foto seni secara ilmu pengambilan foto, baik secara intrepretasi, apresiasi dan ekspresi makna dari suatu foto Fine Art.

Bagaimana sampai sini sudah mengerti kan apa maksud dari Fine Art Photography itu. Tidak gampang memang tetapi apabila kita mengerti suatu foto itu bisa menghasilkan banyak arti yang tersembunyi. Nah, kalau kamu tertarik menjadi seorang fotografer kamu bisa ikut kursus fotografi. Apabila ingin lebih mendalami lagi kamu bisa juga lho menyandang gelar sarjana di Griffith University dengan mengikuti Bachelor Program. So, ditunggu karyamu.

Baca Juga:  5 Tips Sederhana Sebelum Mulai Membuat Animasi

Sumber: Pengertian Fine Art Photography