Blog
Referensi Desain Grafis Kaos Keren
- July 22, 2014
- Posted by: IDS | International Design School
- Category: Articles
Banyak karya yang dihasilkan dari ilmu desain grafis, sebut saja kaos. Siapa yang tak suka pakai kaos? Pakaian tersebut terbukti sangat dibutuhkan oleh masyarakat terbukti berseliweran orang yang gemar memakai kaos dibandingkan jenis pakaian lainnya. Akui saja bahwa kamu lebih sering kan memakai setelan kaos dengan celana jeans dan sendal? Namun, pernahkah kamu memperhatikan bagaimana desain yang dipakai orang- Â orang?
Saking banyaknya desain, mungkin pas kamu datang ke distro dan melihat puluhan kaos sampai bingung memilihnya. Kaos juga bisa digunakan untuk media promosi berjalan. Tak sedikit para pelaku bisnis kaos yang menampilkan brandnya sebagai desain kaos yang mereka jual. Kaos terbukti ampuh bisa mengenalkan brand secara luas karena bisa digunakan oleh siapa saja. Sebut saja band atau bahkan para calon legislatif. Apa pun tujuannya, kaos memang menjadi media promosi berjalan.
Banyaknya peminat kaos menjadikan usaha distro tersebar di mana-mana. Namun, konsumen kaos juga selektif dalam membeli kaos. Terlebih lagi anak muda. Desain kaos yang biasa tentu tak akan menarik mereka, perlu ada gambar grafis yang membuat kaos terlihat lebih menarik. Nah, kamu berminat memiliki usaha distro? Jika, ya berarti kamu harus memperhatikan konsep bagaimana desain yang akan kamu buat dan dijual dalam bentuk kaos. Di bawah ini terdapat beberapa desain kaos yang bisa kamu jadikan referensi :
Thumbnail Photo Credit : Thriving Ink via Compfight cc
Sumber:Â 1Â 2
Punya Passion Dan Mau Sekolah Desain Grafis? IDS Menyediakan Sekolah Desain Loh!