Blog
Strategi Placement yang Tepat untuk Memaksimalkan SEO
- January 12, 2021
- Posted by: ids
- Category: Articles
Menggunakan SEO sebagai alat promosi memang merupakan pilihan yang tepat, mengingat kini kita sudah masuk di zaman era digital marketing. Namun untuk memaksimalkan penggunaan SEO harus melalui strategi placement yang tepat. Karena dengan strategi placement yang tepat, SEO specialist bisa mendongkrak publisitas produk dengan cepat.Â
Ada beberapa hal yang harus diperhatikan dalam memaksimalkan strategi media placement di era digital ini. Apa saja kah itu? Mari simak jawabannya di bawah ini!
- Tidak harus brand besar
Mendapatkan media placement di suatu platform media besar memang bukan hal yang mudah, sehingga banyak orang yang mengira hanya brand-brand besar saja yang bisa mendapatkan itu. Namun kenyataanya adalah hal itu tidak benar. Dilansir dari dive digital, dari 20 halaman website yang muncul ada banyak backlink yang merujuk ke perusahaan kecil dan baru. Hal ini membuktikan bahwa strategi pemasaran media placement ini bisa dimanfaatkan oleh berbagai skala perusahaan tidak terbatas pada brand atau perusahaan yang besar saja.Â
- Blogger bisa jadi pilihan alternatif
Memang bukan hal yang murah jika ingin menempatkan produk atau jasa di media besar atau portal besar. Karena itu, blogger bisa jadi solusi bagi kamu. Karena makin banyak narablog atau jurnalis yang mengunggah artikel editorial yang kebanyakan mereka menulis di website pribadi mereka dengan menggunakan teknik SEO yang sangat berguna untuk menaikkan traffic. Sehingga peluang bagi produk atau bisnis kamu untuk muncul di baris teratas pada mesin pencarian Google semakin besar. Tidak mengherankan juga jika nantinya kamu bisa mendapatkan fitur cuplikan khusus atau featured snippet.Â
- Gunakan clique hunter
Dengan menggunakan clique hunter kamu bisa mendapatkan data terkait situ-situs apa saja yang memberikan tautan editorial kamu kepada kompetitor. Kamu juga bisa mendapatkan gambaran media apa saja yang bisa kamu jalin kerjasama, dan mengerti strategi pemasaran apa yang digunakan oleh kompetitor. Sehingga kamu bisa memiliki insight lebih luas tentang apa yang harus kamu lakukan dengan strategi yang akan kamu buat.Â
- Menganalisa topik
Melakukan analisa topik memungkinkan kamu untuk dapat melihat lebih banyak peluang yang tidak terpikirkan sebelumnya. Dalam menganalisis topik ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan seperti apa yang sedang berusaha dicapai? Bagaimana cara menarik perhatian tentang hal itu? Siapa yang memiliki pengaruh di balik itu? Apa yang akan dicapai oleh tautan itu? Bagaimana tautan-tautan itu bisa muncul?
Untuk menjawab pertanyaan itu, para penulis dan editor akan mengemas artikel terkait untuk bisa muncul di mesin pencarian. Alhasil nama bisnis atau produk kamu bisa ditemukan di baris teratas mesin pencarian.
- Pilih Media Wajib
Ini yang paling penting dimana kamu harus tau media mana yang akan kamu targetkan untuk mendapat tautan editorial untuk mengoptimalkan SEO website kamu. Berikut beberapa hal yang harus kamu prioritaskan untuk mendapatkan tautan editorial:
- Teman website, akan berguna untuk mendapatkan tautan editorial yang memiliki basis pengunjung yang sejalan dengan bisnis atau produk yang dipasarkan.Â
- Keyword dalam artikel, usahakan untuk menargetkan long tail keyword agar keyword yang diharapkan lebih mudah muncul di Google.Â
- DA website harus tinggi untuk memaksimalkan SEO
Itulah yang harus kamu pahami tentang strategi placement yang tepat untuk memaksimalkan SEO pada website. Dengan memperhatikan hal-hal tersebut kamu bisa mempelajari banyak peluang yang bisa kamu manfaatkan untuk mengoptimalkan kredibilitas bisnis melalui SEO dan mesin pencarian yang ada. Jika kamu tertarik dengan dunia digital marketing kamu bisa ambil kelas digital marketing di IDS Education sekarang juga!