Blog
Mengenal Film Score, Elemen Rumit Sebuah Film yang Nggak Banyak Diketahui Orang
- March 31, 2020
- Posted by: IDS | International Design School
- Category: Articles
Selain adegan dalam film, ada salah satu hal yang menarik ketika kamu nonton sebuah film berkesan. Yaitu soundtrack, atau lagu yang membuat film tersebut jadi jauh lebih dramatis. Nggak dipungkiri kalau bahas film pasti juga nggak jauh-jauh dari soundtrack ataupun musik-musik yang kerap mengiringi adegan dalam film.
Sebut saja Mission Impossible, Harry Potter, mereka memiliki musik khusus yang semakin memperkuat karakter film tersebut. Di pembahasan kali ini, IDS akan mengulas tentang bagaimana sih proses mengisi suara atau musik dalam sebuah film atau biasa dikenal dengan film score.
- Pengertian score dan pentingnya score
Film dan musik adalah dua hal yang tak dapat dipisahkan. Salah satu hubungan antara musik dan film yang paling mudah dijumpai adalah musik latar (Film Score). Film score berbeda dengan musik biasanya yang memang sengaja dibuat untuk mengiring gambar atau visual dari sebuah film. Bentuk dari Film score dapat berupa soundtrack, dialog, sound effects, atau bisa juga berupa perpaduan antara suara instrumental yang dapat menambah dramatisasi suatu adegan.
Film score sendiri sudah dimulai sejak tahun 1940an. Mulanya terbentuk ketika penampilan live orkestra yang mengiringi pemutaran film bisu. Penggabungan dari elemen visual dan suara menjadi sebuah penemuan hebat di masa itu. Film score dianggap mampu menambah imajinasi penonton dalam menikmati sebuah films ecara mendalam.
- Pentingnya score
Tanpa adanya scoring dalam film biasa dikatakan film tersebut kurang memiliki nyawa. Menurut beberapa musisi, film score merupakan salah satu esensi terpenting dalam sebuah film, DIibaratkan jika scoring musik adalah sebuah nyawa yang mewakili rasa dan emosi film. Scoring juga tanpa sengaja mampu membantu membangun cerita sebuah film yang diiringi.
Anto Hoed, yang merupakan musisi senior kepada kompas.com mengatakan jika scoring adalah sebuah dedikasi untuk menyertai film sebagai sebuah karya utuh, demi menghadirkan karya terbaik bagi para penikmat film.
- Cara kerja scoring
Memiliki peranan yang sangat penting, scoring tentu membutuhkan prose yang tak mudah. Banyak tantangan yang harus dihadapi, salah satunya adalah tantangan untuk membuat film benar-benar menjadi sebuah karya utuh untuk dinikmati. Mulai dari pra produksi, hingga memastikan efektivitas resonansi scoring bagi para penonton film.
Berbeda pada musik pada umumnya, pembuatan scoring sangat berbeda, karena ia tak boleh tampil sendiri dan menonjol, melainkan berkesinambungan dengan visualisasi gerak agar tujuan dari film dan resonansinya tepat sesuai dengan konsep para sineas. Sehingga sebagai seorang komposer musik, harus mampu menopang semua kebutuhan kolektif dari tim
- Proses pembuatan scoring
Ada banyak tahapan dalam pembuatan scoring, yang pertama adalah spotting atau penempatan, dilanjutkan dengan diskusi antara komposer, sutradara, atau produser tentang jenis musik yang diperlukan. Selanjutnya sutradara dan komposer akan menonton films ecra keseluruhan, sembari mencatat adegan mana yang membutuhkan musik asli. Langkah selanjutnya adalah sinkronisasi, written track (penulisan frasa musik), penulisan, orkestrasi, selanjutnya barulah proses rekaman.
- Tim Scoring
Lantas siapa saja sih yang berperan dalam tim scoring ini? Ada banyak pihak yang terlibat selama proses scoring. Beberapa pihak yang kerap kali mengubah film score adalah produser, music director, music composer, music engineer, dan score editor.
Nah, itu tadi sekilas mengenai film score yang mungkin belum banyak tahu. Biasanya scoring film dimulai bahkan sebelum skenario rampung karena prosesnya yang terbilang rumit dan panjang.